Main Article Content
Abstract
Berdasarkan hasil wawancara beberapa siswa SMA Negeri 1 Bantarbolang. hasil wawancara terhadap ke beberapa siswa menjelaskan bahwa mereka sama sekali tidak memahami tentang apa yang dibicarakan oleh temannya tersebut sehingga mereka mengalami kebingungan dalam mengajukan pertanyaan, memberikan pendapat dan tanggapan tentang apa yang mereka pahami serta memberikan kritik dan saran kepada temannya tersebut. selain itu, siswa juga mengeluh bahwa mereka mengalami kebingungan tentang cara menyampaikan dan menjelaskan pendapat dan tanggapannya agar temannya tersebut dapat memahami dan menerima tanggapan dan respon dari temannya tanpa terjadinya kesalahpahaman.Populasi yang dipakai dalam penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 1 Bantarbolang. Pada penelitian ini yang diambil yaitu 308 siswa dan 32 siswa digunakan untuk uji validitas instrument. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan angket. Metode analisis yang digunakan adalah analisis regresi sederhana. Berdasarkan hasil analisis diperoleh persamaan regresi Y = 12,554 + 0,943X. berdasarkan pengujian hipotesis diperoleh nilai Fhitung = 821,983, nilai Fhitung akan dibandingkan dengan Ftabel. Nilai Ftabel dengan dfreg = 1 dan dfres 306 adalah 3,87 pada taraf 5%. Pada output didapat Ftabel pada db 1 dan 306 adalah 3,87 pada taraf 5%. Berdasarkan penjelasan di atas maka 821,983 > 3,87 pada taraf 5% sehingga H0 ditolak artinya ada hubungan yang signigikan antara konsep diri dengan komunikasi interpersonal SMA Negeri 1 Bantarbolang.
Article Details
References
- Azeharie, S.,& Khotimah, N. (2015). Pola Komunikasi Antarpribadi antara Guru dan Siswa di Panti Sosial Taman Penitipan Anak “Melati” Bengkulu. Jurnal Pekomnas. Vl. 18(3), 213-224.
- Devito, J. (1997). Komunikasi Antarmanusia. Profesional Books: Jakarta.
- Irawan, S. (2017). Pengaruh Konsep Diri Terhadap Komunikasi Interpersonal Mahasiswa. Scholaria. Vol. 7(1), 39-48.
- Marfuah. (2017). Meningkatkan Kterampilan Komunikasi Peserta Didik Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw. Jurnal Pendidikan Ilmu Sosial. Vol. 26(2), 148-160.
- Monica, A., Ritong, S.,& Suhairi. (2021). Pengaruh Komunikasi Interpersonal Skill Terhadap Dunia Kerja. Journal of Communication and Islamic Broadcasting. Vol. 2(1), 16-26.
- Rakhmat, J. (2011). Psikologi Komunikasi. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.
- Rosadi, M. R., Ayub, D.,& Fitrilinda, D. (2022). Pengaruh Konsep Diri Terhadap Komunikasi Interpersonal Perangkat Desa. Jurnal Kewarganegaraan. Vol. 6(1), 519-527.
- Sari, W. K.,& Bentri, A. M. Y. A. (2019). Hubungan Antara Konsep Diri dengan Kemmapuan Komunikai Interpersonal Remaja Panti Asuhan. Jurnal Bikoketik. Vol. 3(2), 40-85.
- Sarwono, S. W. (2010). Pengantar Psikologi Umum. Jakarta: PT Grafindo
- Sugiyono. (2017). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. BANDUNG: Alfabeta CV.
- Zuwirna. (2016). Komunikasi yang Efektif. Jurnal Ilmiah Teknologi Pendidikan. Vol. 1(1), 1-8.